Saran Sedekah untuk Ibu, Bapak yang Sudah Wafat
Sahabat, kehilangan ibu atau bapak Orang tua tercinta adalah salah satu ujian hidup yang berat. Namun, sebagai anak yang berbakti, kita tetap dapat memberikan kebaikan untuk ibu , bapak orang tua yang telah wafat. Dalam Islam, terdapat banyak amal yang dapat kita lakukan untuk mengalirkan pahala kepada orang tua yang telah tiada, salah satunya melalui sedekah.
Rasulullah saw. bersabda:
“Ketika seseorang meninggal dunia, maka amalnya terputus kecuali tiga perkara: sedekah jariah, ilmu yang bermanfaat, atau doa anak yang saleh.” (H.R. Muslim).
Sedekah jariah menjadi salah satu amalan yang terus mengalirkan pahala meskipun ibu telah wafat. Berikut beberapa rekomendasi sedekah yang bisa Sahabat lakukan untuk ibu tercinta:
1. Membangun Fasilitas Umum
Membangun fasilitas yang bermanfaat untuk masyarakat adalah bentuk sedekah jariah yang pahalanya terus mengalir. Misalnya dengan membuat sumur di daerah yang membutuhkan air bersih, membangun masjid atau mushola, menyediakan fasilitas seperti toilet umum atau tempat wudu di masjid, karpet masjid, meja rakel untuk mengaji atau mungkin pendingin ruangan masjid.
Setiap kebaikan yang dilakukan kelak akan dibalas oleh Allah Swt. “Barang siapa yang melakukan kebaikan seberat zarrah pun, niscaya dia akan melihat (balasan)nya.” (Q.S. Az-Zalzalah: 7).
Kebaikan sekecil apapun akan menjadi amalan besar di akhirat kelak. Yuk salurkan untuk bersedekah atas nama ibu, bapak yang telah wafat dengan membangun fasilitas umum bersama Yayasan griya bina yamuti
2. Bersedekah untuk Anak Yatim dan orang miskin
Allah SWT berfirman dalam Qs Al-Maun 107:2-3
2. Maka itulah orang yang menghardik anak yatim,
3. dan tidak mendorong memberi makan orang miskin.
Rasulullah saw. sangat mencintai anak yatim. Dalam sebuah hadis, beliau bersabda:
“Aku dan orang yang menanggung anak yatim (kedudukannya) di surga seperti ini,” sambil mengisyaratkan jari telunjuk dan jari tengah, serta merenggangkan keduanya. (H.R. Bukhari).
Sahabat pun bisa bersedekah untuk membantu pendidikan, makanan, atau kebutuhan hidup anak-anak Yatim, serta orang miskin. Pahalanya akan mengalir untuk ibu, bapak yang telah wafat.
Yuk bersedekah untuk anak Yatim, orang-orang miskin melalui Yayasan griya bina yamuti an Orang Tua melalui Rek BSI:2217081947 an Yayasan griya bina yamuti.
3. Wakaf Al-Qur’an
Mewakafkan mushaf Al-Qur’an ke masjid, pesantren, atau majelis taklim adalah sedekah jariah yang sangat bermanfaat. Setiap huruf yang dibaca dari mushaf tersebut akan menjadi pahala bagi ibu. Sahabat pun bisa bersedekah atas nama ibu, bapak dengan mengikuti program wakaf Al-Qur’an (terjemah).
4. Berkontribusi dalam Dakwah
Bersedekah untuk mendukung kegiatan dakwah, seperti membantu pencetakan buku-buku agama, buku tulis, penyediaan alat tulis untuk anak Yatim dhuafa atau mendukung penyelenggaraan kajian, adalah bentuk kebaikan yang pahalanya tidak terputus.
Di Yayasan griya bina yamuti kegiatan produktif diakhir tahun Kegiatan-kegiatan produktif mengisi akhir tahun
5. Memberi Makan kepada Orang yang Berpuasa
Rasulullah saw. bersabda, “Barang siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka ia akan mendapatkan pahala seperti orang yang berpuasa itu, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa tersebut sedikit pun.” (H.R. Tirmidzi).
6. Membantu Korban Bencana
Memberikan bantuan kepada korban bencana juga termasuk sedekah jariah. Yayasan griya bina yamuti, misalnya, menyediakan program bantuan bagi mereka yang terkena musibah. Melalui sedekah ini, ibu bapak orangtua bisa mendapatkan pahala dari setiap bantuan yang diberikan.
Sahabat, meskipun ibu telah tiada, kita tetap bisa berbuat baik untuknya melalui sedekah. Amalan ini tidak hanya menjadi ladang pahala bagi ibu, tetapi juga menjadi bentuk bakti kita sebagai anak. Rasulullah saw. mengajarkan bahwa doa dan amal baik anak yang saleh akan menjadi kebahagiaan bagi orang tua di alam kubur.
Semoga Allah Swt. menerima setiap amal kebaikan yang kita niatkan untuk ibu dan menjadikan ibu bapak orang tua kita ahli surga-Nya. Aamiin yaa rabbal 'alamiin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar